Cara Membuaat Artikel Yg baik dan benar
CARA MEMBUAT ARTIKEL YANG BAIK DAN BENAR
Pada artikel kali ini saya akan menjelaskan cara membuat artikel yang baik dan benar. Saya akan menjelaskan langkah-langkah yang perlu diperhatikan dalam membuat artikel. Kemudian ada beberapa tips yang akan saya berikan untuk membuat sebuah artikel yang baik dan benar. Dan perlu diketahui artikel yang saya buat ini memiliki beberapa sumber, atau bisa dibilang bukan buatan saya sendiri, melainkan buatan orang lain yang sedikit saya tambahkan.
CARA MEMBUAT ARTIKEL YANG BAIK DAN BENAR
A. Memilih Judul Artikel
Tahap pertama adalah menentukan judul
artikel. Pastikan judul ini mengandung kata kunci yang terpenting di dalam
artikel. Panjang judul artikel sebaiknya sekitar 5-7 kata saja, karena
semakin panjang akan semakin berkurang kerapatan kata kunci di dalamnya. Kalau
mau membuat judul artikel heboh sebaiknya jangan sampai mengorbankan kata kunci
di dalamnya. Sebagai contoh, jika judul artikelnya "Harga Ipad 3 Turun
Lagi" cukup diubah menjadi "Astaga! Harga Ipad 3 Turun Lagi"
B. Memilih URL Artikel
Jika judul artikel yang dipilih cukup
panjang, maka bisa jadi tidak dimuat semua di URL artikel. Bagi pengguna blog
berplatform blogger.com bisa mengubah URL dengan cara berikut. Lihat di bagian
kanan dari tempat mengetik artikel anda. Di situ ada satu menu
bernama Tautan permanen, lalu klik menu tersebut.
Anda cukup mengetikkan bagian terakhir dari URL. Sebagai contoh, jika URL yang saya inginkan adalah http://trikmudahseo.blogspot.com/2012/08/bagaimana-cara-menulis-artikel-berkualitas-standar-seo.html, maka yang saya ketikkan adalah bagaimana-cara-menulis-artikel-berkualitas-standar-seo (jangan lupa tanda hubung - diikutkan dalam url). Dengan begini URL akan menjadi lebih SEO friendly.
Anda cukup mengetikkan bagian terakhir dari URL. Sebagai contoh, jika URL yang saya inginkan adalah http://trikmudahseo.blogspot.com/2012/08/bagaimana-cara-menulis-artikel-berkualitas-standar-seo.html, maka yang saya ketikkan adalah bagaimana-cara-menulis-artikel-berkualitas-standar-seo (jangan lupa tanda hubung - diikutkan dalam url). Dengan begini URL akan menjadi lebih SEO friendly.
C. Gunakan Label Di Setiap
Artikel
Sebaiknya menggunakan label untuk
artikel-artikel saudara. Pilih label yang paling tepat untuk
mendiskripsikan artikel yang dibuat. Untuk memasukkan label klik Menu Label di
bagian kanan kolom mengetik artikel. Jika memakai lebih dari satu label
pisahkan dengan koma. Jika blog anda bertema campuran dan tidak fokus pada satu
topik, maka sebaiknya pasang gadget label pada sidebar untuk membantu
aliran pagerank ke halaman-halaman artikel blog anda.
D. Pastikan Memasang Meta
Deskripsi
Meta deskripsi ini yang akan ditampilkan
pada snippet hasil pencarian Google, jadi pastikan meta deskripsi ini
juga menggunakan kata kunci yang ada di artikel anda. Panjang meta
deskripsi itu tidak perlu terlalu panjang, 150 karakter itu sudah memadai.
Tapi untuk mengaktifkan fitur input meta deskripsi di pembuatan artikel
E. Membuat Artikel Yang
Teroptimisasi
Artikel yang saudara buat sebaiknya mengikuti beberapa aturan berikut ini:
·
Panjang artikel minimal 500 kata
·
Setiap kata kunci setidaknya diulangi 3 kali di dalam artikel, (harus
menjaga kepadatan sekitar 3-6% itu hanya isu)
·
Kata kunci yang muncul pertama kali harus di bold atau italic
·
Gunakan bahasa yang baku agar kualitas artikel tidak berkurang
·
Jika bisa, buat lagi satu frasa dengan kata kunci di dalam artikel dan beri
tag Heading H2 atau H3.
F. Memasang Gambar Di Dalam
Artikel
Pastikan gambar yang anda
pasang mengandung Alt tag. Alt tag ini bertugas memberitahu Google tentang
isi gambar, karena Googlebot belum bisa mengenali gambar. Kalau bisaukuran file
gambar jangan terlalu besar, karena bisa mempengaruhi waktu loading halaman.
Bagi pemakai blogspot, gambar sebaiknya diupload saat menulis artikel, dan
jangan dihosting di image hosting yang lain. Karena kadang hosting lain tidak
bisa mengimbangi kecepatan loading gambar dari blogspot pada jam-jam sibuk.
G.Memasang Link Di Dalam
Artikel
Jika anda benar-benar perlu memasang link di dalam artikel, maka ikuti
beberapa aturan berikut:
·
Pastikan semua link terbuka di tab baru
·
Bedakan link yang keluar dan link yang menuju halaman blog anda sendiri.
Untuk link yang keluar pastikan menggunakan rel="nofollow",
sedangkan yang menuju artikel sendiri tidak perlu nofollow.
·
Usahakan dalam artikel anda setidaknya ada dua link menuju artikel lain di
blog anda jika memang ada kaitannya.
H. Tips Cara Membuat
Artikel Yang Baik Dan Benar
Ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dalam menulis artikel yang
baik dan benar. Dalam menulis artikel atau kontent di suatu web
sangat penting sekali. karena kontent adalah "raja" dan merupakan
"nyawa" dari web itu sendiri. Jadi dalam menulis artikel Anda perlu
memperhatikan hal-hal berikut ini:
1. No Plagiat
Usahakan Anda tidak menyalin artikel dari web lain (copy-paste) dari situs lain, akan berakibat mengurangi kredibilitas web Anda dimata pengunjung. Tulislah artikel yang original jauh lebih dihargai oleh pengunjung.
2. Selalu konsisten
Dalam menulis artikel usahakan sesuai dengan topik yang Anda tuju dan selalu konsisten. Apabila web Anda membahas tentang komputer ya diusahakan artikelnya berisi tentang artikeljangan yang lain misalnya tentang cara membuat bakso, cara memasak mie yang baik. Itu kan tidak ada hubungannya dengan komputer betul nggak... :). Dengan menulis artikel secara konsisten akan menambah kecepatan dalam pemunculan keyword yang Anda pilih.
3. Buat judul/ headlines artikel yang menarik
Judul yang menarik akan membuat pengunjung selalu datang ke web Anda dan akan memudahkan mereka mengingat web Anda.
4. Pemilihan keyword yang tepat
keyword yang tepat sangat besar pengaruhnya dalam meningkatkan jumlah pengunjung ke web Anda. Gunakan efek tebal, miring atau garis bawah pada keyword, jangan gunakan semua, cukup satu saja, berguna untuk membantu mesin pencari dalam mengindek konten Anda. Untuk cara mencari keyword bisa dilihat di pentingnya niche keyword.
5. Saling terhubung
Usahakan ketika menulis suatu artikel harus saling berhubungan antara artikel yang satu dengan artikel yang lain, sehingga pengunjung akan betah berlama-lama di web Anda. Bentuklah artikel web menjadi angka 8 yang terus terhubung antar artikel.
Demikian
langkah-langkah dan tips cara membuat artikel yang baik yang dapat saya
tampilkan. Semoga artikel saya kali ini bias berguna bagi para pembacanya. Dan
seperti yang telah saya sampaikan di awal bahwa artikel yang saya buat ini
memiliki beberapa sumber, maka saya akan cantumkan URLnya.
Sumber:
· http://internet-marketing-gratis.blogspot.com/2010/04/tips-cara-menulis-artikel-yang-baik-dan.html
Dan jangan lupa kunjungi terus blog kami
Salimbrizdeld.blogspot.co.id
0 Response to "Cara Membuaat Artikel Yg baik dan benar"
Post a Comment